Sahabat Tsiqoh Bersama Polsek Karanganom Klaten Bagikan Makanan Buka Puasa Ramadhan 2025

Klaten – Pada tanggal 16 Maret 2025, Yayasan Sahabat Tsiqoh bekerja sama dengan Polsek Karanganom menggelar kegiatan berbagi makanan buka puasa yang berlangsung di jalan raya depan Polsek Karanganom.

Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa dengan membagikan hidangan berbuka yang lezat dan bergizi.Dalam kegiatan ini, Polsek Karanganom yang diwakili oleh Bapak Hermawan, Bapak Thoif, Bapak Agung, Bapak Fajar, dan Bapak Arif turut hadir dan berpartisipasi dalam proses pembagian makanan.

Dari pihak Yayasan Sahabat Tsiqoh, kegiatan ini diwakili oleh Tim Relawan Bapak Indriyanto. Dukungan penuh juga diberikan oleh Ikatan Alumni Al Wafi (IKAAFI), yang turut berkontribusi dalam menyukseskan acara ini.Sebanyak 50 box makanan yang berisi nasi rendang daging sapi, sayur tumis, dan air mineral dibagikan kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan.

Antusiasme dan rasa syukur terpancar dari wajah para penerima manfaat yang sangat berterima kasih atas kepedulian yang ditunjukkan oleh Sahabat Tsiqoh dan Polsek Karanganom.Kapolsek Karanganom, AKP Panut Haryono, SH, MM, menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat. “Semoga kegiatan ini bermanfaat, membawa berkah, dan mendapat balasan dari Allah,” ujar AKP Panut Haryono.

Kegiatan ini membuktikan bahwa kolaborasi antara kepolisian dan masyarakat dapat menciptakan dampak positif yang luas, memperkuat solidaritas, dan meningkatkan rasa kepedulian sosial di tengah bulan suci Ramadhan.

Views: 758

Leave a Reply